Celoteh Film Bufallo Boys

by - Wednesday, July 18, 2018


Sebelum diputar di Indonesia, film Buffalo Boys akan tayang premier pada tanggal 14 Juli 2018 di Festival Film Fantasia, Montreal - Kanada. Dan pada tanggal 15 Juli 2018 akan ditayangkan juga di Festival Film New York. Sebuah kebanggan dan prestasi juga bagi negara kita dari Mike Wiluan selaku sutradara, penulis skenario, serta berperan sebagai salah satu cameo didalam film ini. Bisa memperkenalkan keindahan alam Indonesia didalam filmnya, di acara festival mancanegara.




World premier dihadiri oleh sutradara (Mike Wiluan), co-writer (Rayya Makarim) dan salah satu pemainnya yaitu Pevita Pearce di Fantasia International Film Festival. Film Buffalo Boys yang ber-genre drama action dengan setting jaman kolonial di Tanah Air, dibintangi oleh Ario Bayu, Pevita Pearce, Zack Lee, Mikha Tambayong, Happy Salma, dan para pemain aktor / aktris lainnya.

Film ini mengisahkan dua saudara yang ingin membalaskan dendam ayah mereka yang seorang sultan setelah bertahun-tahun diasingkan di Amerika (Wild West America). Dua saudara ini kemudian kembali ke daratan java untuk membalas dendam atas kematian ayah mereka. Film yang berlatar Indonesia tahun 1800-an ini banyak melakukan pengambilan gambar di berbagai lokasi di pulau Jawa dan Infinite Studios di Batam. Film ini menampilkan keindahan alam Indonesia sebagai latar belakang kisah cinta.

Buffalo Boys digarap tim produksi dan talenta kreatif yang berasal dari Singapura, Indonesia, Thailand, dan Australia. Dipimpin sutradara Mike Wiluan, Buffalo Boys merupakan suatu kolaborasi berjiwa Asia Tenggara. Film ini juga akan tayang serentak diseluruh bioskop Indonesia pada tanggal 19 Juli 2018 dan Gala premier di Jakarta pada tanggal 18 juli 2018.

Tak hanya itu, kali ini Batam mendapat kesempatan untuk mengadakan screening beserta meet and greet pada tanggal 21 juli 2018 di Mega Mall, Batam Centre. Meet and greet akan dilaksanakan pada pukul 14.00 WIB, menghadirkan Zack Lee (Leung), Ario Bayu (Jamar) dan Mike Wiluan. Mereka akan bercerita sedikit tentang karakter yang mereka perankan difilm Buffalo Boys. Acara ini juga akan dihadiri oleh para undangan, pejabat daerah dan akan ditutup dengan menonton bareng film Buffalo Boys.

Wah, jadi nggak sabaran nih saya akan menonton film ini...


You May Also Like

1 comments